More About Me...

Banyak sesuatu hal yang "SEPELE" tapi terkadang membuat kita menjadi "REPOT". Berangkat dari hal inilah datang suatu inspirasi untuk membuat Blog tentang hal itu. Masukan dan usulan adalah sesuatu yang membuat kami terus berbenah dan menambah agar Blog ini dapat selalu hadir ditengah kesibukan ANDA... Thank's

Mac Gyver (APAPUN BISA)

Pandai Memasak, Buat Pupuk Organik, Ahli komputer, Jagoan Internet, Mau Jadi Biro Jasa, Servis Sendiri, Home Industri, dll. SEMUA BISA tapi BANTUAN ANDA, PARTIPASI ANDA sangat dibutuhkan... suwun...

Bagaimana Cara Mengetahui Madu Asli

- Dengan cara meneteskan madu pada selembar kertas. Madu palsu akan lebih mudah diserap kertas karena kadar airnya lebih tinggi ketimbang yang asli. Manisnya madu palsu terasa lebih lengket di lidah. Sementara, dalam madu asli selain rasa manis ada pula rasa asamnya. Tingkat keasaman (pH) madu asli sekitar 3,4 - 6,1.
- Cara lain, kocok-kocoklah madu dalam botol pengemasnya. Madu asli akan mengeluarkan buih. Sedangkan madu palsu tidak. Karena itu, madu asli dalam botol akan menekan tutup botol sehingga ketika tutup dibuka, terdengar suara letupan kecil.
- Dengan alat polarimeter, madu palsu secara optis akan memutar ke kanan. Sementara madu asli akan memutar ke kiri.

Keunggulan madu

- Mineral madu merupakan sumber ideal bagi tubuh manusia karena imbangan dan jumlah mineral madu mendekati yang terdapat dalam darah manusia.
- Madu mengandung zat antibiotik yang aktif melawan serangan berbagai patogen penyebab penyakit. Beberapa penyakit infeksi berbagai patogen yang dapat "disembuhkan" dan dihambat dengan (minum) madu secara teratur antara lain penyakit lambung dan saluran pencernaan; penyakit kulit, infeksi saluran pernapasan akut (ISPA), batuk dan demam; penyakit jantung, hati, dan paru; penyakit-penyakit yang dapat mengganggu mata, telinga, dan syaraf.
- Penelitian menunjukkan, madu juga mengandung faktor pertumbuhan.
- Madu pada umumnya terdiri dari fruktosa dan glukosa, madu mudah dicerna dan digunakan untuk keperluan sel, jaringan, dan organ-organ agar berfungsi normal.
- Madu adalah bahan makanan yang berpotensi sebagai basa. Ketidak seimbangan asam-basa akan menyebabkan gangguan fisiologis yang dapat menurunkan sistem kekebalan tubuh. Untuk menjaga keseimbangan asam-basa di dalam tubuh, kita perlu mengkonsumsi madu secara teratur.

Dosis penggunaannya
Untuk menjaga stamina dan kesehatan:
2-3 sendok makan, 2 X sehari.
Untuk pengobatan, lebih baik dilarutkan dalam air agar lebih mudah diserap oleh tubuh.

0 comments:

Post a Comment